Suasana peluncuran Windows 8 (25/10/12) (Foto: TechRadar) |
Microsoft membandrol upgrade Windows 8 Pro seharga $39,99 (Sekitar Rp 390 Ribu) sejak peluncurannya pada Oktober 2012 lalu dan harga itu berlaku hingga 31 Januari 2013.
Dikabarkan The Verge, Mulai esok hari harga upgrade Windows 8 Pro menjadi $199,99 (Sekitar Rp 1.9 Juta). Microsoft tentu menawarkan upgrade Windows 8 (Original/Non Pro)seharga $119,99 (Sekitar Rp 1.1 Juta).
Selain itu upgrade Windows 8 Pro with Media Centre juga sudah tidak gratis kembali mulai esok. Microsoft memang menawarkan Lisence Code untuk Upgrade ke Media Centre secara gratis hingga hari ini. Microsoft memasang harga $9.99 (Sekitar Rp 900 Ribu) untuk upgrade Media Centre melalui Windows Store.
Bagi Sobat Tekno yang akan menggunakan atau mengupgrade ke Windows 8 baik versi Pro dan Original, maka bersiaplah mengeluarkan kocek besar. Terlebih jika ingin menggunakan Media Centre, maka siapkan uang ekstra, atau jika sudah memegang lisence code Media Centre, segera pasang sebelum tidak dapat digunakan pada esok hari dan membayar upgrade Media Centre.
Sumber: The Verge
0 comments:
Post a Comment